Friday, April 3, 2009

Optimalisasi Widows dengan Defrag

Defrag adalah proses pengurutan struktur dan mendefragment file yang telah terfragment. Untuk definisi rumitnya lagi, bisa dicari di wikipedia, tapi kali ini saya akan memberikan definisi yang lebih mudah diserap.

Tools

Windows Defrag
Bisa diakses langsung dari Windows (Start-All Progams-Accecories-System Tools-). Di XP, defrag tidak disertakan jadwal otomatis. Jadi, mendefrag harus berdasarkan keinginan manual. Sedangkan di Vista sudah terintegrasi jadwal namun tanpa grafik yang menunjang. Kecepatan rata-rata.

Defraggler (www.piriform.com)
Tool dari Piriform ini gratis untuk digunakan. Fungsinya sama namun memiliki kelebihan dengan sanggup mendefrag free-space di HardDisk. Mampu juga mencari error dan kinerjanya sedikit lebih cepat dari Windows Defrag .
Defrag dengan DisKeeper

Power Defragmenter
Tol ini gratis namun memiliki metode unik untuk mendefrag, yakni “Triple-Pass” dengan melakukan Defrag stimulan 3 kali untuk defrag yang sempurna.

Auslogic DiskDefrag (www.auslogics.com)
Aplikasi ini mudah digunakan dan memiliki kecepatan rata-rata. Bisa digunakan sebagai alternatif defrag tool yang ringan memori dan HardDisk.

DiskKeeper (www.diskeeper.com)
Tool ini cukup mahal harganya namun berpeforma tinggi. Ia memiliki metode scan yang lebih cepat dengan inteligent defrag. Proses defrag bahkan bisa memiliki monitoring yang memonitor HardDisk apakah tingat fragment cukup tinggi. Bila tingkat fragment tinggi, Diskeeper akan secara otomatis melakukan Defrag. Tool professional yang harganya cukup setimpal.

Ada juga beberapa tool seperti TuneUp (www.tune-up.com) atau System Mecahinc (www.iolo.com) yang memiliki proses Defrag pintar dengan tambahan tool menarik laiinya. Saya sarankan untuk melakukan Defrag seminggu sekali untuk mengoptimalkan kecepatan Windows. Nantikan terus artikel lainya.

No response to “Optimalisasi Widows dengan Defrag”

Leave a reply

 
© 2009 TrueTechBlog. All Rights Reserved | Powered by Blogger
Design by psdvibe | Bloggerized By LawnyDesignz